Tapanuli Tengah (Satu Nusantara News) – Kodam I/Bukit Barisab melalui Satgas Penanggulangan Bencana membuka Posko Kesehatan di GOR Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah, Jumat (05/12) sebagai upaya memberikan pelayanan medis cepat kepada masyarakat terdampak banjir dan tanah longsor.
Posko Kesehatan ini menyediakan pelayanan pemeriksaan umum, penanganan keluhan kesehatan, serta pemberian obat-obatan bagi warga yang membutuhkan. Fokus pelayanan diberikan kepada kelompok rentan seperti anak-anak, lansia, ibu hamil, serta warga yang mengalami keluhan akibat kondisi cuaca maupun lingkungan pascabencana.
Selain pelayanan medis, personel kesehatan Satgas Penanggulangan Bencana Kodam I/BB juga memberikan edukasi mengenai pencegahan penyakit, kebersihan lingkungan, dan pola hidup sehat di area pengungsian untuk meminimalkan potensi penyakit pascabencana.
Kapendam I/BB, Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap, mengatakan bahwa pembukaan Posko Kesehatan ini merupakan wujud kehadiran Kodam I/BB dalam membantu masyarakat.
“Kami memastikan pelayanan kesehatan berlangsung cepat, terarah, dan menjangkau seluruh warga yang membutuhkan. Satgas Penanggulangan Bencana terus bekerja maksimal hingga situasi benar-benar pulih,” ujarnya.
Kodam I/BB menegaskan komitmennya untuk terus hadir mendampingi masyarakat di wilayah terdampak bencana hingga kondisi kembali stabil.(MN)
Satgas Kodim 0210/TU rampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang Siatas Humbahas
Tapanuli Utara (Satu Nusantara News) - Satgas Kodim 0210/Tapanuli Utara (TU) telah merampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang...









