Tapanuli Utara (Satu Nusantara News) – Satgas Penaggulangan Bencana Kodam I/Bukit Barisan bersama tim Chef Bobon Santoso menggelar kegiatan masak besar bagi warga terdampak bencana di Desa Adiankoting, Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).
Kegiatan yang dipusatkan di kompleks Gereja HKBP Adiankoting,Selasa (9/12) menjadi bentuk nyata kepedulian sosial sekaligus dukungan bagi masyarakat yang sedang menjalani masa pemulihan pascabencana.
Sejak pagi, Satgas Kodam I/BB bersama personel Yonif 122/TS dan Yon Zipur 1/DD menyiapkan berbagai sarana pendukung, termasuk mobil Reserve Osmosis (RO) untuk penyediaan air bersih. Di lokasi yang sama, Tim Kesehatan Kesdam I/BB juga membuka layanan pengobatan gratis bagi warga yang hadir.
Chef Bobon Santoso bersama timnya kemudian memulai proses memasak dalam porsi besar, didampingi unsur Kodim 0210/TU, staf Kodam I/BB, pengurus Persit, serta masyarakat. Ribuan porsi makanan yang selesai dimasak langsung dibagikan kepada warga dan pengungsi terdampak bencana.
Selain memasak, kegiatan ini turut diisi dengan pembagian paket sembako dari berbagai pihak sebagai bentuk dukungan tambahan bagi masyarakat. Kehadiran tim gabungan ini disambut antusias oleh warga yang mengikuti kegiatan sejak pagi.
Kapendam I/BB, Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Kodam I/BB untuk hadir di tengah masyarakat.
“Kegiatan masak besar ini merupakan wujud kepedulian bersama antara Kodam I/BB dan berbagai elemen, termasuk tim Chef Bobon Santoso, untuk membantu warga yang terdampak bencana,”ujarnya.(MN)
Satgas Kodim 0210/TU rampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang Siatas Humbahas
Tapanuli Utara (Satu Nusantara News) - Satgas Kodim 0210/Tapanuli Utara (TU) telah merampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang...









