Tapanuli Selatan (Satu Nusantara News) – Satgas Kesehatan Daerah Militer (Kesdam) I/Bukit Barisan melaksanakan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat terdampak banjir bandang di Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, Jumat (19/12).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk respon cepat TNI AD dalam membantu pemulihan kondisi kesehatan warga pascabencana. Tim medis Satgas Kesdam I/BB memberikan layanan pemeriksaan umum, pengecekan tekanan darah, penanganan keluhan penyakit ringan, serta pemberian obat-obatan sesuai kebutuhan masyarakat.
Upaya pelayanan kesehatan tersebut terus dilakukan secara berkelanjutan mengingat dampak banjir bandang tidak hanya merusak infrastruktur, tetapi juga berpotensi menimbulkan berbagai gangguan kesehatan, terutama bagi anak-anak, lansia, dan kelompok rentan lainnya.
Selain pemeriksaan medis, personel kesehatan juga memberikan edukasi singkat kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan pola hidup sehat guna mencegah penyakit pascabencana.
Kapendam I/BB Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap, mengatakan kegiatan pemeriksaan kesehatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap keselamatan dan kesehatan masyarakat yang terdampak bencana alam.
“TNI melalui Satgas Kesdam I/BB hadir untuk memastikan kondisi kesehatan warga tetap terjaga, sekaligus membantu meringankan beban masyarakat pascabanjir bandang,” ucapnya.(MN)
Satgas Kodim 0210/TU rampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang Siatas Humbahas
Tapanuli Utara (Satu Nusantara News) - Satgas Kodim 0210/Tapanuli Utara (TU) telah merampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang...









