Sidikalang (Satu Nusantara News) – Komandan Kodim (Dandim) 0206/Dairi, Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban, secara simbolis menyerahkan kado istimewa dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, berupa perlengkapan perorangan lapangan (Kaporlap) kepada seluruh personel Kodim 0206/Dairi.
Acara penyerahan yang berlangsung di aula terbuka Makodim 0206/Dairi, Jalan Gereja Sidikalang, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, Kamis (24/10) dihadiri oleh Kasdim 0206/Dairi, Mayor Inf Jimmy Barus, seluruh perwira staf, Danramil jajaran, serta seluruh personel Kodim 0206/Dairi.
Penyerahan ini merupakan tindak lanjut dari prioritas Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, dalam memenuhi kebutuhan dasar prajurit.
Satu set Kaporlap yang diberikan kepada setiap personel terdiri atas baju PDL 1 stel, sepatu PDL 1 pasang, T-shirt 2 pasang, ikat pinggang 1 pcs, dan kaos kaki 2 pasang.
” Penyerahan Kaporlap ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pimpinan TNI AD terhadap kesejahteraan prajurit di lapangan,” ujar Dandim 0206/Dairi Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban.
Ia menjelaskan, bahwa pemberian Kaporlap ini sejalan dengan kebijakan Kasad yang selalu mengedepankan kesejahteraan prajurit.
“Kaporlap yang layak akan meningkatkan semangat dan motivasi prajurit dalam melaksanakan tugas,” ucapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim juga menyampaikan terima kasih kepada Kasad atas perhatian dan kepeduliannya terhadap prajurit di Kodim 0206/Dairi.
Ia berharap agar Kaporlap yang diterima dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
Dengan adanya pemberian Kaporlap ini, diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan profesionalisme prajurit Kodim 0206/Dairi dalam menjalankan tugas pokoknya.
“Selain itu, hal ini juga menjadi bukti nyata bahwa TNI AD selalu berupaya memberikan yang terbaik bagi prajuritnya,” kata Letkol Inf Goklas.
Pangdam I/BB laksanakan Safari Ramadhan di Yonarmed 2/Kilap Sumagan
Medan (Satu Nusantara News) - Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, melaksanakan Safari Ramadhan di Yonarmed 2/Kilap Sumagan, Kecamatan...