Medan (Satu Nusantara News) – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Medan, Fonika Affandi, bersama seluruh pejabat manajerial dan pegawai mengikuti kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan secara virtual di Aula Gedung II Lt.2 Lapas Medan, Senin (29/12).
Kegiatan yang dilaksanakan melalui platform Zoom tersebut bertujuan untuk memaparkan pencapaian kinerja tahun berjalan, menarik pelajaran dari pelaksanaan program, serta menyusun langkah perbaikan untuk tahun berikutnya.
Salah satu agenda penting dalam refleksi ini adalah penyampaian refleksi capaian kinerja oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Asep Kurnia, yang memberikan gambaran keseluruhan pencapaian, tantangan, dan arahan strategis untuk langkah-langkah operasional ke depan.
Kepala Lapas Kelas I Medan Fonika Affandi, menugaskan seluruh pejabat struktural dan operator terkait untuk mengikuti rangkaian acara secara penuh dan memastikan setiap arahan serta rekomendasi yang disampaikan dapat ditindaklanjuti di Lapas Kelas I Medan.
Partisipasi aktif dianggap krusial untuk sinkronisasi kebijakan, peningkatan kualitas pembinaan, dan akuntabilitas kinerja satuan kerja di daerah.(MN)
Kejati Sumut tahan Direktur Utama PT PASU dugaan Korupsi Penjualan Aluminium tahun 2018 sampai 2024
Medan (Satu Nusantara News) - Tim Penyidik Bidang Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumatera Utara (Sumut), menahan Direktur Utama PT....









