Deli Serdang (Satu Nusantara News) – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara (Sumut), melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) andalannya kembali menunjukkan capaian signifikan dengan memberdayakan Desa Sialang, Kabupaten Deli Serdang, bersinergi dengan Pemerintah Daerah.
Desa Sialanag ini telah berhasil menggandeng Pemerintah Daerah dalam menyelenggarakan serangkaian pelatihan yang dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat setempat dan memastikan keberlanjutan jangka panjang.
Program Desa Berdaya yang diinisiasi oleh PLN UID Sumut ter bertujuan untuk mendorong kemandirian ekonomi dan sosial masyarakat desa. Melalui kolaborasi yang erat antara masyarakat desa, PLN, dan pemerintah daerah, pelatihan yang diberikan tidak hanya relevan dengan kebutuhan lokal, tetapi juga dirancang untuk berkelanjutan, memastikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat.
Salah satu pelatihan yang mendapat perhatian khusus adalah pelatihan bagi kelompok perikanan lele. Dalam pelatihan ini, masyarakat desa diajarkan teknik pemijahan ikan lele dan cara membuat pakan alternatif, yang diharapkan dapat membantu mereka mengurangi biaya produksi dan meningkatkan hasil panen.
Kepala Bidang Budidaya Perikanan Kabupaten Deli Serdang, Frans Rosavelino Hamonangan Nainggolan, Senin (02/09) menyampaikan bahwa pemerintah daerah sangat mendukung program pemberdayaan masyarakat seperti yang dilakukan di Desa Sialang.
“Masyarakat begitu antusias mengikuti pelatihan yang dilakukan. Diharapkan setelah mengikuti pelatihan ini, masyarakat dapat menerapkan ilmu tersebut sehingga peternakan lele berjalan dengan sukses. Pemerintah daerah juga siap berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Deli Serdang,” ucap Frans.
Ketua Kelompok Peternakan Lele Desa Berdaya, Damin mengucapkan terima kasih kepada PLN UID Sumut tera dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang atas dukungan mereka dalam mengembangkan potensi masyarakat di Desa Sialang.
“Terima kasih kepada PLN UID Sumut dan Pemkab Deli Serdang yang telah mendukung masyarakat untuk mengembangkan pembesaran ikan lele. Selama ini, pekerjaan masyarakat di Desa Sialang adalah bekerja di perkebunan. Sejak adanya program Desa Berdaya, perekonomian masyarakat di desa ini terus meningkat,” jelas Damin.
General Manajer PLN UID Sumatera Utara, Saleh Siswanto, menekankan peran aktif PLN dalam pemberdayaan masyarakat. Melalui pelatihan yang tepat, masyarakat desa akan lebih siap menghadapi tantangan ekonomi dan mencapai kemandirian.
“PLN sangat bangga melihat antusiasme masyarakat desa dalam memanfaatkan kesempatan ini. Melalui sinergi dengan pemerintah daerah, kami yakin pelatihan-pelatihan ini akan memberikan dampak positif yang berkelanjutan,” ujar Saleh.
Keberhasilan kolaborasi ini menjadi bukti bahwa sinergi antara berbagai pihak, termasuk masyarakat, pemerintah daerah, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), dapat menciptakan perubahan nyata di masyarakat. Melalui program Desa Berdaya, PLN tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi lokal tetapi juga memperkuat peran serta masyarakat dalam pembangunan desa mereka sendiri.
Dengan komitmen untuk terus mengembangkan inisiatif seperti Desa Berdaya, PLN berharap dapat membawa lebih banyak manfaat ke berbagai wilayah di Indonesia, khususnya Sumatera Utara. Diharapkan semakin banyak desa yang dapat bertransformasi menjadi desa yang mandiri dan berdaya saing, memberikan kontribusi yang signifikan bagi pembangunan daerah.
GM PLN UID Sumut mengajar dan berintegrasi langsung di MIS NU HUMENE Nias semarakkan Ramadhan
Nias (Satu Nusantara News) - General Manajer (GM) PLN UID Sumatera Utara, Agus Kuswardoyo, kembali hadir di tengah masyarakat Nias...