Langkat (Satu Nusantara News) – Satgas Penanggulan Bencana Alam Kodam I/Bukit Barisan bersama Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) melalui Satgas Air memberikan bantuan dan sekaligus pemasangan instalasi water treatment (penjernih air siap konsumsi/RO) bagi warga Kelurahan Kampung Lama, Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dalam membantu pemenuhan kebutuhan air bersih pascabencana banjir di wilayah tersebut.
Pemasangan instalasi dilaksanakan di Kantor Kelurahan Kampung Lama, Kamis (18/12). Tim Satgas Air dari Kemenhan RI melakukan pengecekan sumber air serta pengambilan sampel kualitas air dari sungai dan sumur di sekitar lokasi, sebelum dilanjutkan dengan perakitan instalasi peralatan reverse osmosis (RO).
Kegiatan ini melibatkan unsur Satgas Air Kemhan RI, unsur akademisi dari Universitas Pertahanan Republik Indonesia, Satgas Kodam I/BB, unsur Zipur, Yonkav 6/NK, aparatur kelurahan, petugas PLN, serta tim dokumentasi Kemenhan RI. Sinergi lintas unsur tersebut memastikan proses pemasangan berjalan efektif dan sesuai standar teknis.
Peralatan yang dipasang meliputi dua unit tangki air berkapasitas 5.000 liter, satu unit tangki 3.100 liter, satu unit tangki stainless berkapasitas 3.000 liter, satu set mesin RO lengkap dengan sistem penyaringan, tiga unit pompa air bersih semi jet, satu unit pompa celup, serta pipa paralon sesuai kebutuhan instalasi. Seluruh peralatan dirangkai dan diuji hingga air dinyatakan layak konsumsi.
Kapendam I/BB Kolonel Inf Asrul Kurniawan Harahap, mengatakan bahwa bantuan instalasi water treatment ini diharapkan dapat membantu masyarakat Kampung Lama memperoleh akses air bersih yang aman dan berkelanjutan.
“Kehadiran TNI bersama Kemenhan RI merupakan wujud nyata kepedulian negara terhadap kebutuhan dasar masyarakat, khususnya pasca bencana, agar aktivitas warga dapat kembali berjalan normal,” ujarnya.(MN)
Satgas Kodim 0210/TU rampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang Siatas Humbahas
Tapanuli Utara (Satu Nusantara News) - Satgas Kodim 0210/Tapanuli Utara (TU) telah merampungkan pembangunan jembatan darurat di Desa Batu Nagodang...









