Padang (Satu Nusantara News) – Komandan Korem (Danrem) 032/Wbr Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, didampingi para Kasi Kasrem menerima kunjungan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sumatera Barat lbu Yuni Daru Winarsih, bertempat di ruang transit Danrem, Rabu (02/10).
Kunjungan kerja Kajati Sumbar disambut langsung oleh Danrem dan para pejabat Korem 032/Wbr dalam rangka silaturahim dengan Danrem beserta para pejabat Korem 032/Wbr.
Pada kesempatan tersebut, Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kajati Sumbar beserta Staf di Makorem 032/Wbr.
“Dengan adanya kunjugan ini semakin meningkatkan, memelihara dan menjaga jalinan komunikasi dan koordinasi yang telah berjalan dengan baik selama ini, serta saya berharap bisa meningkatkan kerja sama antara kedua instansi dibidang hukum dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, tertib dan aman di wilayah Provinsi Sumbar,” ucap Jenderal Bintang satu.
Selanjutnya, guna membangun nuansa keakraban dan kebersamaan Danrem 023/Wbr bersama Kajati Sumbar beserta staf dan para pejabat Korem 032/Wbr ngopi bareng di ruang Danrem Korem 032/Wbr.
Rutan Kelas I Medan kembali bagikan takjil kepada masyarakat di bulan Ramadhan
Medan (Satu Nusantara News) - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan, Kanwil Ditjenpas Sumatera Utara, kembali bagi-bagikan takjil kepada...